5 Tanda Anda siap menikah

Tanda Anda siap menikah

Berapa lama masa pacaran Anda dengan kekasih? Jika Anda memang serius ingin melanjutkan hubungan yang lebih serius, Anda dan si dia sebaiknya mulai mempertimbangkan pilihan untuk menikah. Lantas apakah Anda sudah siap? Coba simak tanda bahwa Anda sudah siap menikah seperti yang dilansir dari Huffington Post berikut ini.
Apakah Anda mempercayainya?Percaya adalah kunci utama menjalin sebuah hubungan, terutama pernikahan. Jika Anda bisa mempercayainya dengan tidak lagi memeriksa isi SMS, email, sampai halaman Facebook pacar, artinya Anda siap menikah. Sebab sepenuhnya percaya bahwa dia hanya akan mencintai Anda adalah fondasi kuat untuk membina sebuah hubungan.
Apa alasan Anda menikah?Semua orang pasti ingin hari pernikahannya tampak sempurna. Dekorasi megah, hidangan lezat, tamu-tamu yang datang, dan detail lainnya. Tetapi jika Anda hanya menikah demi menikmati hari bahagia dalam satu waktu saja, Anda mungkin belum siap melakukannya. Sebab menikah dilakukan karena alasan jangka panjang, bukan pada hari Anda mengucap ikrar pada pasangan saja.
Sudah pernah membicarakan hal-hal sensitif?Misalnya kepercayaan, uang, politik, perceraian, dan hal-hal lain yang berkaitan dengan menggabungkan dua keluarga besar. Jika Anda sudah pernah membicarakannya dengan pasangan dan menemukan kesepakatan, artinya Anda sudah siap menikah.
Apakah Anda membuat daftar keinginan?Setiap orang pasti punya mimpi dan harapan yang ingin diwujudkan. Jika Anda juga memiliki daftar keinginan itu, apakah Anda sudah membaginya bersama kekasih? Kalau Anda sudah bisa melakukannya, berarti Anda juga telah siap untuk berbagi masa dengan dengan dia.
Apakah Anda cukup percaya diri?Hampir semua orang ingin terlihat sempurna dengan bentuk tubuh ideal di hari pernikahan mereka. Diet ketat pun dilakukan agar bisa tampil sesuai keinginan pada saat menikah. Tetapi itu hanya akan menunjukkan Anda kurang percaya diri. Sebaiknya Anda lebih mencintai diri sendiri terlebih dahulu sebelum menuntut pasangan menyayangi Anda.
Pada akhirnya, berapapun usia Anda atau berapa lama masa pacaran tidak bisa begitu saja dijadikan patokan kesiapan untuk menikah. Sebab melangkah ke jenjang yang lebih serius membutuhkan pertimbangan bagi diri sendiri dan pasangan Anda.
Share this article :
 

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Seputar Berita Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger